Kabar Kesehatan – Ajarkan Anak Makan Sayur dan Buah Sejak Dini

Makan sayur dan buah-buahan sangatlah penting kita, khususnya pada anak-anak yang masih pada masa pertumbuhan. Jangan sampai, anak merasa tidak suka dengan makan sayuran ataupun buah apalagi tidak dibiasakan makan sejak kecil. jika dari kecil anak tidak dibiasakan makan makanan sayuran dan buah dan lebih condoong kepada makana yang  tak bergizi itu akan sangat berbahaya.

Eni Gustina selaku Direktur dari Kesehatan keluarga & Kementrian Kesehatan telah mengatakan bahwasannya sayuran itu sangatlah penting bagi pemenuhan kebutuhan nutrisi pada anak.

“Jika anak tidak mau makan sayur dan juga buah maka dia bisa saja terkena anemia, dan juga kurang gizi. Nanti itu bisa berkembang sampai dia dewasa kelak,”jelas Eni di dalam sebuah diskusi tentang hari anak Nasional kemarin yang sudah dilaksanakan di gedung Kementrian Kesehatan, seperti yang sudah dilansir dalam kompas.com pada hari Jumat, 28/07/2016.

Dari riset kesehatan dasar pada tahun 2013 silam, ada masalah anemia yang dialami para Balita memang sangatlah tinggi, yaitu ada 28, 1%. Dan salah satun penyebab utamanya adalah karena kekurangan zat besi yang ada di dalam sayuran.

Anemia juga bisa menyebabkan adanya imunitas atau menurunya daya tahan tubuh pada anak. Jadi, anak akan mudah terkena infeksi. Jiak anak kurang makan sayur dan juga buah-buahan bisa jadi anak akan mengalami gizi buruk yang bisa menganggu pertumbuhan dan perkembangan anak.

Zat gizi mikro memang dibutuhkan anak dikarenakan untuk membantu dalam pertumbuhan tulang, sel-sel tubuh, gigi, metabolisme, cairan tubuh dan juga imunitas sampai ke saraf mereka.

Dengan kebiasaan makan sayur memang harus  dilakukan dari orang tua dan juga laingkunga keluarga yang merupakan poin utamanya. Dengan demikian, maka anak dapat mengikuti kebiasaan yang dilakukan orang tua. Tolong diperhatikan jangan sampai anak sering mengonsumsi junk food ataupun makanan yang memiliki rendah gizi.

Catharine Mayung sambo seorang dokter spesialis anak juga menambahkan disaat makan ada baiknya jangan dilakukan dengan menonton TV, karena akibatnya anak menjadi tidak menyadari apa yang dimakannya, karena terlalu focus dengan adegan filmnya.

Kurangnya mengonsumsi sayuran dan buah-buahan juga dapat meningkatkan adanya obesitas. Nah, obesitas bisa meningkat lagi ke resiko penyakit jantung, diabetes dan juga stroke.