Kabar Kesehatan – Suka Mie Instan? Ini yang Akan Terjadi Pada Tubuhmu

Tidak bisa dipungkiri bahwasannya mie instan adalah salah satu makanan paling digemari, khususnya bagi bangsa Indonesia. Dan bahkan pada saat ini macamnya pun banyak sekali. Ada beberapa diantaranya sangatlah popular di dalam negeri maupun di luar negeri.

Di balik kepopulerannya mie instan yang ada di Indonesia, semuanya pastinya sudah tahu jika ada bahaya yang di kandung di dalam mie instan tersebut. banyak makanan mie instan memang kerap menimbulkan munculnya penyakit kronis, diantaranya ada obesitas, kanker, dan bisa juga sebagai penyebab keguguran serta masih banyak yang lainnya.

Berdasarkan di dalam sebuah penelitian seperti yang sduah dilakukan oleh Dr. Braden Kuo dari Amerika Serikat tepatnya dari Massachusetts general Hospital yang menyebutkan bahwasannya dampak mie instan dapat dengan cepat membuat pencernaan manusia menjadi terganggu, seperti yang sudah dikutip oleh merdeka.com pada hari Selasa, 02/08/2016.

Hal tersebut diketahui dari hasil rekaman yang ada di dalam perut dengan menggunakan kamera pintar yaitu yang berpentuk pil yang masuk ke tubuh. Di dalam rekaman itu akan  terlihat bahwa tubuh  mengalami kesusahan untuk menghancurkan mie instan.

Para peneliti telah mencoba untuk menggunakan mie instan dengan olahan sendiri untuk perbandingan, tapi di dalam kurun waktu sekitar 2 jam saja mie yang di olah sendiri sudah bisa handcur dan juga berhasil untuk dicerna. Namun untuk mie instan belum bisa hancur. Itulah yang menyebabkan mengapa mie instan bisa mengganggu kinerja dari system pencernakan yang ada di dalam tubuh.

Jika dikonsumsi secara terus terusan dalam jangka waktu panjang, maka bisa jadi mie instan bisa mengacaukan metabolisme tubuh. Beberapa zat kimia yang sangatlah berbahaya contohnya saja bahan pengawet dan juga pewarna bisa menjadi racun di tubuh.

Dan akibatnya, resa begah, susah BAB dan juga merasa tidak nyaman. Belum lagi ternyata mie instan juga memiliki banyak kandungan sodium yang bisa menyebabkan terkena darah tinggi, stroke, sakit jantung dan juga kerusakan pada ginjal. Mie instan hanya memiliki nutrisi yang sedikit, dan memiliki banyak kandungan zat adiktifnya dan bahkan senyawa yang tidak baik untuk tubuh.