Marquez Menilai Balapan Virtual MotoGP Bisa Menghibur Para Fans

Marquez Menilai Balapan Virtual MotoGP Bisa Menghibur Para Fans – Marc Marquez turut serta dalam balapan virtual yang digelar oleh MotoGP. Menurutnya, kegiatan tersebut dapat menjadi hiburaan bagi para penggemar di tengah masa sulit ini.

Balapan virtual itu digelar pada Minggu (29/3/2020) sore waktu setempat. Ada 10 pebalap yang sudah dipastikan ikut bersaing dalam balapan yang digelar di Sirkuit Mugello itu sebanyak enam putaran.

Kegiatan itu digelar karena para pebalap masih belum bisa menggeber kuda besinya di balapan nyata. Pandemi virus corona sudah menunda jadwal balapan dari yang sedianya awal Maret kini menjadi bulan Mei.

Marquez jadi salah satu pebalap yang ikut serta bertarung dalam balapan virtual itu. The Baby Alien mengaku hal itu dilakukan demi menghibur para penggemar MotoGP yang harus mengkarantina diri di rumah.

Marquez mengatakan di masa sulit seperti ini, kita semua harus hidup sehat sehingga akan sangat menyenangkan jika bisa bersenang-senang dan memberikan beberapa aksi kepada para penggemar.

Dia menambahkan hal itu kami lakukan demi semua orang yang mencintai MotoGP untuk memberikan mereka sesuatu yang baik dalam melewati hari-hari sulit. Meski balapan akan berlangsung secara virtual, tetapi juara dunia bertahan MotoGP itu ingin serius menghadapinya. Marquez berharap dapat meraih podium pertama.

Marquez mengatakan tidak peduli balapannya nanti seperti apa, kami tetap ingin menang. Dengan race cuma enam putaran saja, dia merasa bisa menggeber motor dengan penuh. Dia sudah tidak sabar untuk bisa membalap lagi.

Balapan virtual itu dapat disaksikan langsung oleh para penggemar melalui kanal Youtube MotoGP. Para rider yang ikut serta dalam race virtual yaitu Marc Marquez, Alex Marquez, Maverick Vinales, Aleix Espargaro, Alex Rins, Joan Mir, Fabio Quartararo, Iker Lecuona, Miguel Oliveira, dan Francesco Bagnaia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *