Fabio Quartararo Mengincar Hasil Bagus di MotoGP Valencia Untuk Mengakhiri Musim 2021 Dengan Gemilang

Peraih juara dunia MotoGP musim ini yakni Fabio Quartararo ingin menikmati race terakhir pada tahun 2021 ini di MotoGP Valencia. Fabio Quartararo mengincar hasil yang bagus untuk mengakhiri persaingan balap kuda besi musim 2021 dengan gemilang.

Rider tim pabrikan Yamaha itu baru saja menjalani akhir pekan yang sangat tidak mengenakkan di MotoGP Algarve. Memulai balapan dari posisi ketujuh, Fabio Quartararo harus mengakhiri balapan lebih cepat usai mengalami crash di putaran ketiga pada awal balapan.

Peristiwa itu menjadi yang pertama kalinya Fabio Quartararo gagal finis di gelaran MotoGP 2021 ini. Dan lebih buruknya lagi, Yamaha harus rela melepaskan titel juara konstruktor jatuh ke tangan tim Ducati usai Francesco Bagnaia keluar sebagai pemenang dalam balapan kali ini.

MotoGP Valencia 2021 akan menjadi kesempatan yang bagus buat Fabio Quartararo untuk kembali bangkit dari hasil buruk yang diterimanya pada akhir pekan kemarin. Terlebih lagi, masih ada kesempatan bagi Monster Energy Yamaha untuk meraih titel juara tim meskipun berjarak 28 poin di bawah Ducati.

Fabio Quartararo saat dihubungi menuturkan kami tidak sepenuhnya mengerahkan kemampuan terbaik kami di sirkuit Portimao jadi sekarang aku sudah tidak sabar untuk kembali balapan dan memperlihatkan penampilan yang jauh lebih baik di MotoGP Valencia 2021.

Fabio Quartararo mengatakan aku akan lebih fokus untuk memperbutkan posisi yang bagus di babak kualifikasi pada akhir pekan ini. Itu akan memberikan perbedaan yang besar dalam balapannya. Sebab, tidak mudah bagi para pebalap untuk menyalip di trek Valencia, jadi alangkah baiknya jika kami mendapatkan grid yang lebih baik pada balapan yang sesungguhnya.

Fabio Quartararo menambahkan aku benar-benar ingin menikmati balapan ini karena ini merupakan race terakhir pada gelaran MotoGP musim ini dan aku ingin menutupnya dengan hasil yang bagus. Aku juga mau membantu tim Yamaha. Masih ada kesempatan bagi Yamaha untuk meraih gelar juara tim, jadi itu akan memberiku motivasi yang lebih untuk berjuang sebaik mungkin di setiap sesi balapan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *